Beranda NEWS Luhut Tegas Tanggapi Isu ‘Indonesia Gelap’: Yang Gelap Itu Kau, Bukan Indonesia!
NEWS

Luhut Tegas Tanggapi Isu ‘Indonesia Gelap’: Yang Gelap Itu Kau, Bukan Indonesia!

Luhut Binsar Pandjaitan (foto:instagram@/luhut.pandjaitan)
Luhut Binsar Pandjaitan (foto:instagram@/luhut.pandjaitan)
Bagikan

Ketua Dewan Ekonomi Nasional (DEN) Luhut Binsar Pandjaitan merespons seruan tentang “Indonesia Gelap” yang belakangan menggema di masyarakat. Dalam acara Kumparan: The Economic Insight di The Westin Jakarta, Rabu (19/2/2025), Luhut dengan tegas membantah anggapan tersebut.

“Kalau ada yang bilang itu Indonesia gelap, yang gelap kau, bukan Indonesia,” kata Luhut.

Luhut menanggapi keluhan tentang minimnya lapangan kerja di Indonesia. Dia menyatakan bahwa masalah serupa juga terjadi di berbagai negara, termasuk Amerika Serikat (AS).

“Ada orang bilang wah di sini lapangan kerja kurang, di mana yang lapangan kerja nggak kurang? Di Amerika juga bermasalah, dimana aja bermasalah,” ujarnya.

Ia mengajak masyarakat untuk tidak hanya mengkritik, tetapi juga melihat secara langsung bagaimana generasi muda berkontribusi dalam pembangunan nasional.

“Jadi kita jangan terus mengklaim sana-sini itu anak-anak muda pergi aja di Peruri sekarang. Mereka tuh kerja sebesar ruangan ini, itu melakukan pekerjaan ini,” tuturnya.

Menurutnya, banyak generasi muda yang bangga berkontribusi dalam kemajuan bangsa karena mereka dapat memanfaatkan keahlian mereka secara optimal demi masa depan Indonesia.

Bagikan
Berita Terkait

Paku Buwono XIII Hangabehi Tutup Usia

Jakarta – Kabar duka datang dari Keraton Kasunanan Surakarta Hadiningrat. Sri Susuhunan...

Polisi Tangkap Onadio Leonardo, Sita Barang Bukti Narkoba

Jakarta – Polisi mengonfirmasi penangkapan artis Onadio Leonardo, atau yang dikenal juga...

Ayah Jerome Polin Tutup Usia, Diduga Gangguan Usus dan Paru-Paru

Jakarta – Kabar duka datang dari keluarga YouTuber sekaligus influencer asal Surabaya,...

Prabowo di KTT ASEAN Plus Three: Dorong Kerja Sama Konkret dan Persaingan yang Konstruktif

Jakarta – Presiden Prabowo Subianto menegaskan pentingnya memperkuat kerja sama konkret antarnegara...